Simbol Menara Kujang Sapasang Dan “Sepasang” nya Petinggi Keraton Sumedang Larang Trah Prabu Siliwangi

Keduanya merupakan trah prabu siliwangi baik dari Pangeran Kornel putra Pangeran Soerianegara bin Wangsadita maupun dari Ratu Pucuk Umun Sumedang Larang istri dari Pangeran Santri . Sementara Pangeran Santri merupakan leluhur raja – raja Sumedang mulai dari Prabu Geusan Ulun dan seterus nya kebawah.

Pangeran Santri sendiri merupakan keturunan dari Raja Cirebon dari jalur ayahnya yang bernama Pangeran Muhammad ( Pengeran Pamelekaran) putra dari Pangeran Panjunan bin Datul Kahfi yang merupakan kerunan Nabi Muhammad ke 23.

Sementara itu Kerajaan Sumedang Larang di tahun 1578 dinobatkan menjadi penerus Kerajaan Padjajaran dengan tanda penyerahan Mahkota Bino Kasih sekaligus penyerahan pakaian kebesaran Radja Padjajaran, yang diserahkan oleh empat Kandaga Lante, saat ibu kota Sumedang. Larang berada di Kutamaya.

Maka dengan munculnya Kujang Sapasang di Jatigede, yang Kujang itu merupakan senjata andalan Prabu Siliwangi, maka dikaitkan dengan adanya ” petinggi” kembar ( sapasang) dilingkungan Keraton Sumedang Larang, maka hal itu menjadi menarik untuk disimak.

Terkait dengan adanya Kujang Sapasang yang dihubungkan dengan Radya Anom, Rd Luky Djohari Soemawilaga yang kembar dengan Mahapatih Keraton Sumedabg Larang, Rd. Lily Djamhur Soemawilaga, maka Radya Anom menanggagpinya , bila hal itu merupakan rahasia alam.

” Memang saya dan kang Lily adalah saudara kembar, dan saat ini kami berada dan mengelola Keraton Sumedang Larang. Mudah – mudahan dengan keberadaan Keraton Sumedang Larang ini memberikan kontribusi menciptakan daya saing daerah berbasis budaya untuk meningkatkan eksistensi budaya Sunda. Juga selain itu terciptanya kepariwisataan dan kesejahteraam ekonomi bagi daerah, sehingga memberikan nilai manfaat untuk masyarakat luas dan mengharumkan nama Sumedang ditingkat nasional maupun internasional ” ujar nya, di keraton , Senin, ( 14/8/2023).

Baca Juga :  Dekranasda Sumedang Tampilkan Batik Kasumedangan pada KKJ dan PKJB Tahun 2022

Sementara itu Rd. Lily Djamhur Soemawilaga menambahkan, ” Dengan adanya destinasi wisata bersimbol Kujang Sapasang di Jatigede, yang senjata itu merupakan senjata ampuh Padjajaran Prabu Siliwangi. Sementara Sumedang merupakan Kerajaan Penerus Padjajaran sehingga timbul chemistry yang bermakna di dalamanya antara Kujang dan Sumedang Larang sebagai pemerus Padjajaran. Tapi Itu hanya Alloh yang tahu. Intinya dengan adanya destinasi wisata Kujang Sapasang, Sumedang bisa lebih baik”, tutur nya. (Gervan)*