Ragam  

SMI Komwil Garut Gelar Coaching Clinic Bersama Pelatih Nasional & Wasit Juri Internasional

KABUPATEN GARUT, jurnalisbicara.com – Perguruan Pencak Silat Satria Muda Indonesia (PPS-SMI) mengadakan Coaching Clinic pelatih silat tanding dan Sosoalisasi Peraturan Pertandingan IPSI tahun 2016. Kegiatan tersebut diselenggarakan selama 2 hari pada sabtu dan minggu 15 – 16 Januari 2022.

Coaching Clinic dihadiri oleh pengurus SMI pusat Erizal Chaniago atau yang sering di sapa Da Cal. Peserta kegiatan tersebut merupakan pelatih internal SMI Garut dengan mengundang perwakilan pelatih SMI dari Komwil yang berada dibawah naungan Komda Jawa Barat. Pemateri coaching clinic adalah Acep Solihin pelatih Nasional IPSI yang saat ini merupakan pelatih tim Nasional pencak silat Indonesia, dan pemateri Sosialisasi Peraturan Pertandingan IPSI tahun 2016 adalah Edi Rusmawan yang merupakan wasit juri Internasional.

Ketua pelaksana kegiatan, Hatta Jaya Wardhana menyampaikan tujuan diselenggarakannya kegiatan adalah sebagai metode peningkatan kualitas dan kapasitas pelatih muda SMI di Jawa Barat khususnya di Kabupaten Garut.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan sukses sesuai harapan, tujuan kami mengadakan giat ini sebagai peningkatan kualitas dan kapasitas pelatih muda SMI. Apalagi skrg bakal mulai digunakannya peraturan tahun 2016”. Ucap Hatta.

Hatta juga menambahkan dilaksanakannya kegiatan ini sebagai langkah persiapan Kejuaraan Daerah (Kejurda) internal SMI dan Kejurda IPSI yang akan dilaksanakan di semester pertama tahun 2022 ini.
“ini juga sebagai upaya persiapan Kejurda SMI Jabar di bulan maret nanti, juga persiapan Kejurda Jawa Barat di pertengahan tahun 2022, tapi sebelum kejurda IPSI kan pasti ada seleksi di kabupaten masing masing, sepertinya untuk Garut akan dilaksanakan antara Maret atau Mei 2022, tapi masih menunggu informasi resmi dari IPSI nya” lanjut Hatta.

Disisi lain, pengurus SMI pusat yang juga merupakan Pengurus Besar IPSI Pusat Erizal Chaniago menyampaikan dan mengarahkan setiap Komwil SMI untuk mempersiapkan pelatih dan atlitnya agar mulai menerapkan peraturan pertandingan tahun 2016.
“Semua pelatih komwil harus mulai mempersiapkan atlitnya, agar terbiasa menggunakan peraturan 2016 ini. Nanti di Kejurnas SMI juga kita gunakan aturan ini” ucap Da Cal.

Baca Juga :  Kaji Tiru Kabupaten Layak Anak, Rombongan Komisi IV DPRD Kab.Sukabumi Berangkat Ke Kota Pekanbaru Riau

Da Cal juga menambahkan agar semua elemen SMI bersatu dan bersiap agar atlit-atlitnya banyak yang lolos mewakili IPSI daerahnya.

“Semua pelatih harus bisa menyerap dan mengaplikasikan hasil kegiatan hari ini, kita (SMI) harus bisa memenangkan setiap kejuaraan agar setiap daerah atlitnya diwakili oleh atlit SMI” tutup Da Cal.

Kegiatan berjalan dengan lancar dan sukses. Banyak pihak yang mengapresiasi kegiatan tersebut.