Ragam  

DPC IPJI Ciamis Adakan Pembinaan dan Pembekalan Organisasi Bagi Pengurus dan Anggota

KAB. CIAMIS, jurnalisbicara.com – Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Penulis dan Jurnalis Indonesia Kabupaten Ciamis (DPC IPJI CIAMIS) menggelar Rapat Kerja, Rapat Koordinasi sekaligus pembekalan organisasi yang diikuti oleh seluruh pengurus dan jajaran DPC IPJI Kab Ciamis bertempat di Jl. Koperasi No 100 Kelurahan Kertasari, Kabupaten Ciamis, Jum’at (25-26/8/2023).

Rakoor yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa memiliki dan memperkuat internal organisasi tersebut, dihadiri juga oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW IPJI) Jabar, Dra.Ai Mulyani M.Pd, beserta pengurus, Ketua IPJI Ciamis Muhamad Rifa’i, dan jajaran serta Penasehat IPJI Ciamis Endin Lidinillah S.Ag.,M.Pg.

Dalam sambutannya, Ketua IPJI Ciamis, Muhamad Rifa’i menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua DPW IPJI Jabar dan Kepada Penasehat IPJI Ciamis yang telah hadir sekaligus sebagai pemateri dalam kegiatan Rakor Pembinaan dan Pembekalan Keorganisasian.

“Selain Raker, Rakor dan pembekalan keorganisasian, kegiatan ini sebagai bentuk dalam mempererat tali silaturahmi antara keluarga besar DPC IPJI Ciamis dan DPW IPJI Jabar,” ungkapnya

Menurut Dia, kegiatan pembinaan dan pembekalan keorganisasian penting dilakukan oleh DPC IPJI Ciamis agar seluruh pengurus dan anggota dapat memahami tupoksi masing-masing sesuai dengan aturan yang ada dalam AD/ART organisasi profesi IPJI, karena mereka akan memiliki peran strategis dalam memberikan kontribusi serta masukan dalam pembentukan para pengurus yang baru sehingga menghasilkan para pengurus dan jajaran yang berkualitas dalam melaksanakan tugas serta memahami hak dan kewajiban sebagai bagian dari organisasi serta dapat memberikan masukan yang positif dalam menyusun program kerja.

Dia berharap, setelah pembinaan dan pembekalan tentang organisasi oleh DPW dan Penasehat IPJI, para pengurus dan anggota mendapatkan pengetahuan dan wawasan tentang tupoksi di organisasi.

Baca Juga :  AKBP Taryono Raharja, SH., SIK., MH., Irup Hari Kesaktian Pancasila di Kota Sibolga

Sementara itu dalam pemaparannya, Ketua DPW IPJI Jabar Ai Mulyani mengatakan, Ia sangat mengapresiasi kegiatan pembinaan dan pembekalan organisasi yang diselenggarakan oleh DPC IPJI Ciamis.
“Kegiatan ini penting dilaksanakan agar seluruh pengurus dan jajaran dapat memahami makna dari sebuah organisasi,” tuturnya.

Ai Mulyani berpesan setelah dilaksanakannya pembekalan organisasi, agar para jurnalis yang tergabung dalam wadah DPC IPJI Ciamis dapat bersinergi dengan forkopimda Kab.Ciamis dan seluruh stak holder yang ada, serta dapat menjalankan aktivitas sebagai jurnalistik dengan tetap berpegang teguh pada Undang Undang Pers No 40 Tahun 1999 dan kode etik jurnalistik. (Heryadi)