Warga Desa Labak Anyar Pasawahan, Sambut Antusias Kedatangan Anggota DPRD Kab.Purwakarta, Lina Nursylvia

KAB.PURWAKARTA, jurnalisbicara.com – Warga Desa Lebak Anyar, Kecamatan Pasawahan Kabupaten Purwakarta antusias menyambut kedatangan Anggota DPRD dari Fraksi Partai Golkar, Lina Nursylvia Lestari yang menggelar reses di wilayahnya, Selasa (23/08/2022).

Lina untuk pertama kalinya mengadakan Reses di Desa Lebak Anyar, hal tersebut dibenarkan oleh warga yang telah hadir di acara tersebut.

Masyarakat berterima kasih atas kesediaan Lina Nursylvia Lestari untuk mendengar aspirasi warga, dan berkenan berhadapan langsung dengan warga sekaligus antusias, karena kegiatan resesnya yang pertama kali di Desa Lebak Anyar.

“Sepanjang ingatan, inilah pertama kalinya ada anggota DPRD yang datang menggelar reses di sini, dan saya kagum beliau berkenan hadir dan berhadapan langsung dengan kami, serta mau bercanda dan menghibur kami,” ucap warga.

Hal yang sama disampaikan Ketua DPRD Purwakarta Dari Dapil III Komisi IV Lina, menurutnya, sepanjang itu masih kewajiban dirinya sebagai anggota DPRD, ya harus siap.

“Kehadiran saya disini untuk menampung aspirasi dari warga yang kemudian akan saya sampaikan ke Pemerintah agar segera terealisasi,” ucapnya.

Kehadiran Lina didampingi oleh perwakilan dari Sekwan dan tim, kemudian acara tersebut dihadiri oleh BPD Desa setempat guna ikut mengawal semua aspirasi masyarakat yang akan disampaikan kepada Lina.

“Ini adalah reses pertama kali saya di Desa Lebak Anyar selama dilantik jadi PAW anggota DPRD Purwakarta, dan Sejak awal saya sudah niatkan untuk memperjuangkan suara rakyat,” ucap Lina

Acara Reses Lina Nursylvia Lestari berjalan sebagaimana mestinya, dengan tetap mematuhi protokol Kesehatan Pemerintah Kabupaten Purwakarta.(Dwi)

Baca Juga :  Pilkades PAW Desa Jatimekar Handi Heryana Terpilih