Salah Tafsir Terkait Pencalegan. Umar, Ketua PAC Gerindra Kec. Cikakak Minta Maaf dan Batalkan Rencana Aksi Demo ke DPC Gerindra Kab. Sukabumi

Umar Membuat Pernyataan di Kantor DPC Gerindra Kab. Sukabumi

“Malam ini kami mengklarifikasi dan meminta maaf kepada bapak Yudha Sukmagara selaku ketua DPC Grindra, kami membatalkan aksi yang akan direncanakan pada selasa dua puluh tiga Mei 2023. Tadi di pembahasan internal kami sudah memohon maaf secara pribadi saya juga, begitu juga kepada partai Gerindra, simpatisan Gerindra dan para relawan juga masyarakat Sukabumi yang merasa risih denga isu ini yang sudah kepalang tersebar luas ke publik”

Surat Pernyataan Umar Terkait Rencana Aksi Demo

Selepas itu, Ketua DPC Gerindra Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara mengatakan banyak sekali simpatisan dan PAC yang meminta konfirmasi masalah ini, karena bisa menjadi pemicu sesuatu yang tidak baik.

Baca Juga : Kadisdik Hadiri Gebyar Hardiknas 2023 di Cadisdikwil IX, Angkat Keragaman Budaya di Indonesia

“Umar juga mengakui kesalahannya, bahwasannya sebetulnya hal ini tidak bisa ke ranah publik karena bisa memicu, dan yang kedua sebetulnya ini ranahnya Partai, dan urusan mengenai pencalegan itu kan hasil keputusan Partai”. Tutur Yudha

Selanjutnya, Yudha mengatakan, bahwa bacaleg yang mendaftar ke gerindra hampir 70 orang, berarti ada beberapa orang yang tidak bisa masuk kepada pencalegan, karena ketentuannya hanya 50 orang saja.

Baca Juga :  Jelang Pemilu 2024 Polres Sibolga Melaksanakan Patroli Skala Besar Dan Razia Narkotika