Komisi Pemilihan Umum Kab.Ciamis Lantik 135 Orang PPK dari 27 Kecamatan

KAB. CIAMIS, jurnalisbicara.com – Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra menghadiri pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Ciamis, yang merupakan bagian dari tahapan menuju pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024 mendatang, yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Ciamis bertempat di Aula Ahmad Dahlan Stikes Muhammadiyah Ciamis, Rabu (04/01/2023).

PPK yang dilantik berasal dari 27 kecamatan di Kabupaten Ciamis berjumlah 135 orang, masing-masing kecamatan memiliki 5 orang PPK yang akan menjadi panitia untuk melaksanakan semua tahapan penyelenggaraan Pemilu di tingkat kecamatan.

Mengawali sambutannya, Yana D Putra menyampaikan ucapan selamat kepada para PPK dan mengamanatkan agar Pemilu serentak 2024 nanti harus dilaksanakan sesuai dengan regulasi.

“Kami atas nama pemerintah dan secara pribadi, mengucapkan selamat kepada bapak ibu yang baru saja dilantik menjadi anggota PPK,” ucap Wabup Yana.

“Pemilu serentak nanti Insha Allah berjalan dengan lancar dengan cara menjalankan regulasi dan melaksanakan sumpah yang telah dilakukan,” tambahnya.

Yana juga membahas tentang pembiayaan PPK yang paling mendasar yaitu salah satunya honor dan fasilitas di sekretariat PPK yang juga merupakan tanggung jawab pemerintah daerah selain dari KPU pusat, provinsi dan kabupaten/kota.

“Perihal pembiayaan atau fasilitas kesekretariatan di masing-masing kecamatan, segera akan kami rapatkan dengan para Camat se-Kabupaten Ciamis dan akan kami realisasikan sesuai kemampuan daerah,” jelasnya.

Sementara itu Ketua KPU Kabupaten Ciamis menerangkan bahwa “pada hari ini, KPU kabupaten/kota se-Indonesia melaksanakan pelantikan PPK sebagai tanda kesiapan dalam penyelenggaraan Pemilu serentak nanti,” terangnya.

“Dengan telah dilantiknya PPK, bahwa KPU Kabupaten Ciamis telah siap berbagi peran, berbagi tugas sesuai regulasi yang berlaku,” terang Sarno. (Heryadi)

Baca Juga :  Dua Wisatawan Tenggelam di Danau Situgunung Ditemukan Meninggal Dunia