Wabup.Sukabumi Buka Rembuk Stunting, Upaya Pencegahan Melalui Aksi Konvergensi

KABUPATEN SUKABUMI,JURNALISBICARA.COM – Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri membuka kegiatan Rembuk Stunting yang melibatkan unsur pemerintah, akademisi, komunitas, pengusaha, hingga media sebagai

upaya pencegahan dan penanganan stunting melalui aksi konvergensi. Secara hibryd acara ini dilaksanakan di salah satu hotel di kawasan Sukabumi, Jumat (4/6/2021).

H. Iyos mengatakan, penuntasan stunting menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten Sukabumi untuk mewujudkan sumber daya manusia yang unggul secara kualitas maupun kuantitas.

“konvergensi ini sebagai upaya percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Sukabumi. Kita berupaya meminimalkan stunting dengan sinergitas pentahelix,” ujarnya.

Lingkungan dan perilaku masyarakat, lanjut Wabup, sangat berpengaruh terhadap kesehatan. Oleh karena itu, perlu peningkatan kebersihan melalui perilaku hidup bersih dan sehat.

“Lingkungan dan PHBS bagus, Insya Allah stunting hilang, mari ciptakan lingkungan bersih dan masyarakat taat PHBS,” ucapnya.

Selain itu, H. Iyos berharap semua unsur pentahelix bisa terlibat dan bergerak dalam upaya penuntasan stunting di Kabupaten Sukabumi.

“Penanganan ini, tidak akan tuntas 100 persen kalau hanya dilakukan Dinas Kesehatan saja. Namun harus dirembuk seluruh perangkat daerah terkait dan semua stakeholder,” ungkapnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi H. Harun Alrasyid mengatakan, hasil akhir dari kegiatan ini ialah terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang bebas stunting. Sehingga, tercipta generasi bangsa yang tangguh.

“output yang kami inginkan ialah pola hidup, pola asuh, dan pola makan masyarakat berubah dan lebih baik,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, H. Iyos menyerahkan piagam penghargaan kepada perusahaan dan Kecamatan peduli stunting dilanjuykan dengan penandatanganan komitmen intervensi pencegahan dan penanggulangan stunting di Kabupaten Sukabumi. (Sopandi)