Ampera AY Mebas Sebagai Inspektur Upacara Peringatan HUT RI Ke 76

TAMIANG LAYANG, jurnalisbicara.com – Tetap menerapkan protokol kesehatan ketat, upacara peringatan HUT RI Ke-76 berlangsung hikmat di halaman kantor Bupati Kabupaten Barito Timur. Selasa, 17/08/2021.

Pengibaran Sang Merah Putih dilakukan oleh beberapa pemuda pemudi terpilih menjadi Paskibra tahun 2021.

Dalam upacara HUT RI tersebut, Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas bertindak sebagai Inspektur Upacara, sedangkan komandan upacara diambil alih oleh Danramil 1012-04 Tamiang Layang Kapt. Inf M. Kasand, sedangkan Ketua DPRD Barito Timur Nur Sulistyo sebagai pembaca Teks Proklamasi.

Upacara pengibaran sang merah putih berlangsung lancar dan tertib yang tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, dihadiri dalam upacara tersebut beberapa perwakilan Kepala SOPD, Forkopimda, dan beberapa tamu undangan.

Seusai upacara, Ampera AY Mebas kepada awak media mengatakan.
“Kita harus bangga sebagai rakyat Indonesia, karena kita dapat memperingati HUT RI Ke-76, dan tentunya kita harus berterimakasih kepada para pejuang kemerdekaan negara ini, yang telah mengorbankan harta bahkan nyawa mereka sebagai pahlawan untuk meraih kemerdekaan.” Jelas Ampera

Ia mengharapkan kepada seluruh warga masyarakat Barito Timur dapat menghiasi kemerdekaan dengan baik dalam rangka HUT RI Ke-76 saat ini. Tutup Ampera AY Mebas. (Tri)

Baca Juga :  Pengurus IGI Pusat Harap SDN Longkang jadi Inspirasi Perubahan bagi Sekolah Lain